Antrian Roda Empat Turun, H+6 Lebaran di Roro Air Putih Bengkalis, Ferdaus, Besok Puncak Arus Balik

    Antrian Roda Empat Turun, H+6 Lebaran di Roro Air Putih Bengkalis, Ferdaus, Besok Puncak Arus Balik
    Arus balik H+6 lebaran roda empat dan roda dua turun di penyebrangan Roro Air Putih Bengkalis

    BENGKALIS - H+6 Lebaran 1443 H. Sabtu (07/05), arus balik di penyebrangan Roro Air putih untuk antrian roda empat dan roda dua sudah menurun dari hari Jumat (06/05) kemaren. Untuk roda empat antrian di luar areal Pelabuhan mencapai SPBU BUMD.

    Ferdaus Saputra, Kepala UPT Penyebrangan Bengkalis Dinas Perhubungan mengatakan , " Hari Sabtu (07/05) ini untuk arus balik sudah menurun dari Jumat semalam, untuk antrian kenderaan roda empat diluar areal Pelabuhan sampai Simpang SPBU dan kemaren Jumat antrian  sampai Simpang Atai dan juga antrian sepada motor mulai menurun, "  terang Ferdaus. Sabtu.(07/05).

    Kemudian lanjut Ferdaus, untuk puncak arus balik dari pulau Bengkalis diperkirakan besok Minggu.(08/05) dan Armada Roro hari ini dioperasikan 5 Armada Roro.

    " Karena hari ini masih stabil kita mainkan 5 kapal saja, apabila besok diperkirakan arus puncak kita akan menambah kapal KMP Swana putri dan Dermaga yang di Air putih untuk dermaga dua bisa kita gunakan dari pagi trip pertama 06.30 sampai jam 10.00 Wib  air pasang dan diatas jam 13.00 sampai 17.00 wib air surat hanya bisa digunakan KMP Pertiwi dan Lestari, " terang Kepala UPT Penyebrangan Bengkalis.

    Antrian Roda Empat

    Selama arus balik di penyebrangan Roro Air putih sebahagian besar kenderaan roda empat mengantri atau memarkirkan mobilnya sampai trip terakhir penyebrangan pukul 01.15 Wib dan rata rata bisa mencapai 200 kenderaan roda empat yang akan menyebrang trip pertama esok harinya.

    " Tadi malam antrian kendaraan roda empat sampai Indomaret dan antrian tersebut untuk berangkat trip pertama pukul 06.30 mencapai 200 kenderaan roda empat dan apabila pengguna jasa penyeberangan yang baru masuk atau mulai antrian pagi (untuk roda empat)diperkirakan pukul 13.00 wib baru bisa nyebrang dan kita tetap memberangkatkan kendaraan roda empat dan roda dua, " ujar Ferdaus.

    Bagi pengguna jasa penyeberangan Roro di Bengkalis bisa menyiasati dengan memparkirkan kenderaan roda empat dimalam hari yang ingin menyebrang trip pertama atau juga bisa ikut antri dan penumpang tidak ikut serta apabila sudah masuk antrian didalam pelabuhan penumpang bisa datang ke penyebrangan Roro.

    Fasilitas Ruang Tunggu

    Dimusim libur hari raya idul Fitri dan hari besar lainnya yang tingkat arus kenderaan dan warga yang menggunakan jasa penyeberangan Roro Bengkalis terus meningkat. Dan sering menjadi keluhan warga adalah fasilitas Ruang Tunggu dan untuk MCK.

    Iqbal (51) warga  desa Bukit batu, Antri gunakan sepeda motor bersama istri dengan dua anak mengatakan , " Kami datang satu keluarga ke Bengkalis untuk silahturahmi dengan sanak saudara dan hari ini kembali ke bukit batu dan yang saya keluhkan kami menunggu di antrian menunggu jadwal kapal dan seharusnya ada fasilitas ruang tunggu minimal ada pendingin ruangan (AC) dan kita lihat yang ada pun tidak memadai. Rata rata anak anak gelisa menunggu dan saya harap fasilitas ruang tunggu bisa di tingkatkan dan kami pengguna jasa penyeberangan Roro pun puas, " harap Iqbal.(yulistar)

    Bengkalis
    Yulistar

    Yulistar

    Artikel Sebelumnya

    Polisi Grebek Kantor LSM INPEST Jadi Tempat...

    Artikel Berikutnya

    Sidak Ke Roro Air Putih, Bagus Santosa:...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kodim 1710/Mimika Terima Wasev Bidang Bakti TNI TA 2024 Dari Sterad
    BAZNAS Maros Serahkan Donasi Untuk Imam Masjid, Guru TPQ, dan Pengurus Rumah Ibadah di Lanud Sultan Hasanuddin
    Kuatkan Jiwa Korsa, Bakamla RI Gelar Lomba Senam Garda Laut Indonesia

    Ikuti Kami